Assalamu’alaikum wr.wb.
Puji syukur pada Allah SWT atas karunia nikmat yang diberikan pada kita, salam dan sholawat tercurah pada junjungan Rosulullah SAW.
perawatku.app merupaakan pelayanan kesehatan yang dikelola secara tim yang terdiri dari beberapa profesi seperti dokter, perawat, fisioterapi, ahli kesehatan masyarakat yang tergabung dalam satu tim kesehatan (heatlh professional team).
Minat masyarakat untuk mengunjungi puskesmas tergolong rendah, walaupun layanan tidak dikenakan biaya. Keengganan ini, disebabkan oleh akses yang sulit dan warga yang lebih percaya kepada pengobatan alternatif.
Hal ini yang membuat saya mendirikan home care merupakan inovasi yang memberikan layanan perawatan tingkat individu pada satu keluarga di seluruh Indonesia. Masyarakat juga bisa mendapatkan layanan skrining kesehatan, penyuluhan kesehatan, layanan cepat tanggap, dan cek kondisi rutin bagi para lansia,”
Home Care diselenggarakan melalui prosedur layanan yang mudah dan cepat. Masyarakat yang ingin mendapatkan layanan, cukup memesan layanan dari rumah saja yang bisa di akses melalui internet
“Home Care juga memberikan kemudahan akses layanan masyarakat yang sakit dan membutuhkan perawatan di rumah. Dalam pelaksanaan Home Care di lapangan dilakukan jejaring dengan perangkat daerah di masing-masing wilayah serta melakukan kolaborasi dan koordinasi lintas program dan lintas sektor.
Perawatku.app merupakan pelopor layanan perawat homecare di Indonesia. Memulai bisnis dengan produk berupa jasa layanan perawat lansia homecare kemudian berkembang dengan menambahkan layanan baru berupa terapi okupasi, terapi wicara, fisioterapi, fisioterapi akupuntur, perawat caregiver, medical equipment (alat kesehatan), medical transportation (medivac) dan layanan bidan homecare demi memenuhi kebutuhan masyarakat di Indonesia.
Saat ini, perawatku.app fokus pada solusi untuk memenuhi kebutuhan & kesehatan lansia agar dapat terus menjalankan kehidupan yang berkualitas di usia ke-emasan mereka. Karena kami percaya bahwa setiap orang berhak untuk menjalani tahun-tahun mereka semaksimal mungkin dengan hidup sepenuhnya, aktif, dan bermakna.
Tahun ini, kami kembali mengembangkan lini bisnis ke sektor Business to Business, dimana kami menyediakan tenaga kerja professional yang siap bekerja di rumah sakit.
Jangan ragu untuk mempercayakan kesehatan keluarga anda bersama perawatku.app.
Mari sehat bersama perawatku.app